Senin, 20 April 2015

Stay Healthy While You Travel


Setelah setahun lebih stalking facebook Mbak Vicky Kurniawan sebagai Koordinator Grup Facebook Backpacker Dunia wilayah Malang, akhirnya ada juga kesempatan bisa ikut gathering bulanan komunitas ini. Gathering yang dilakukan di Lantai 2 ChessyBury Kopitiam di Jalan Dr. Sutomo kali ini membahas tentang tips-tips agar sakit selama perjalanan bukan menjadi penghalang atau penyebab schedule jalan-jalan menjadi berantakan. 

Selanjutnya, bisa dibaca di blog baruku : http://ranselperi.com/stay-healthy-while-you-travel/










Senin, 13 April 2015

Tentang Kopi dan Sebuah Obsesi


(Komentar untuk Filosofi Kopi Movie)

Sebenarnya cukup aneh kalo seorang pecinta es teh seperti saya membahas tentang kopi. Tapi karena ini menyangkut film Filosofi kopi yang diadaptasi dari cerpen karya Dee dan saya selalu berusaha untuk menonton semua film yang diadaptasi dari buku-buku Dee tepat di hari pertama penayangan di bioskop, maka tangan saya menjadi gatal untuk membuat semacam review amburadul film ini.


Selanjutnya, bisa dibaca di blog baruku : http://ranselperi.com/tentang-kopi-dan-sebuah-obsesi/

Escape to Ubud, 3-5 April 2015

Semenjak adanya event Ubud Writer and Reader Festival, aku terobsesi untuk pergi ke ubud. Yah, meskipun ke ubud bukan dalam rangka festival tersebut, aku tetap pergi setelah ada satu temanku yang berhasil kubujuk untuk ikut. Kebetulan memang berbarengan dengan event "Bali Spirit Festival" yang juga tidak bisa kuikuti karena kehabisan tiket. 

Selanjutnya, bisa dibaca di blog baruku : http://ranselperi.com/escape-to-ubud-3-5-april-2015/
 























Tentang buku keduaku "Aku Mengenalnya Dalam Diam"

Malang, 06 April 2015

Senin sore di antara hujan. Akhirnya anak keduaku telah lahir dan siap diperkenalkan pada dunia. Ini adalah buku kedua setelah buku pertama puisiku yang telah terbit tahun 2013 yaitu Ada Hujan Turun Pelan-pelan. Terima kasih untuk mas Kholid Amrullah dan Penerbit Dream Litera yang digawanginya karena telah bersedia membantu proses persalinan buku ini. Terima kasih juga untuk Happy Yugo Prasetya yang bersedia membuat desain covernya.
Buku ini adalah kumpulan cerpen mini (meminjam istilah di dunia musik yaitu album mini) karena bentuknya yang mungil hingga kamu bisa menyimpannya di saku jaket dan juga karena hanya berisi 8 cerpen yang ku tulis dalam rentang waktu tahun 2007-2010. Dua cerpen di buku ini pernah dimuat di koran Malang Post dan Jawa Pos Radar Malang. Tiga cerpen lainnya pernah diterbitkan dalam antologi yang berbeda.
Karena keterbatasan dana, kumcer ini hanya dicetak sebanyak 100 eksemplar. Jika kamu ingin memilikinya, aku bisa memberikan dua pilihan : mengganti biaya produksi sebesar 20.000 rupiah atau bisa barter dengan salah satu buku yang sudah kamu terbitkan.
Silahkan inbox atau tinggalkan komentar dibawah ini ya. Salam manis